Berikut adalah beberapa tips aman yang perlu diterapkan sebelum memakai lensa kontak:
Konsultasi dengan dokter mata terlebih dahulu untuk menentukan jenis lensa kontak yang sesuai.
Beli lensa kontak di apotek atau optik yang terpercaya agar lebih aman, dan sebaiknya hindari membeli lensa kontak yang dijual tanpa resep dari toko yang tidak berlisensi.
Cuci tangan dengan sabun dan keringkan tangan dengan kain bersih setiap kali sebelum menyentuh lensa kontak.
Jaga kesebersihan lensa kontak beserta tempat penyimpanannya serta ikuti petunjuk penggunaan dan perawatan lensa kontak.
Cuci dan bersihkan lensa kontak secara teratur dengan cairan pembersih yang tepat dan hindari membersihkan lensa kontak dengan air liur atau air keran.
Hindari menggunakan ulang cairan pembersih yang telah dipakai atau sudah kedaluwarsa.
Kenakan lensa kontak terlebih dahulu sebelum menggunakan makeup dan lepaskan terlebih dahulu sebelum menghapus makeup.
Lepaskan lensa kontak sebelum tidur dan sebelum berenang.
Hindari berbagi lensa kontak dengan orang lain.
Ganti lensa kontak dan tempat penyimpanannya secara teratur sesuai anjuran dokter atau aturan pemakaian merek lensa kontak yang digunakan.
Jika Anda tidak cocok untuk menggunakan lensa kontak, sebaiknya jangan memaksakan diri dan pakailah kacamata yang sesuai dengan kenyamanan Anda.
Selain itu, penting juga untuk rutin mengonsumsi makanan tinggi nutrisi yang baik untuk menjaga kesehatan mata, seperti sayuran berdaun hijau, ikan, telur, kacang-kacangan, daging, dan buah-buahan.
Jika Anda mengalami gejala iritasi atau infeksi pada mata saat menggunakan lensa kontak, seperti mata merah, nyeri, bengkak, atau penglihatan terganggu, segera lepaskan lensa kontak mata dan simpan lensa kontak pada tempat yang benar dan bersih. Setelah itu, periksakan diri ke dokter mata untuk mendapatkan pemeriksaan dan pengobatan yang sesuai.
Merawat kecantikan kulit wajah tidak hanya dilakukan pada pagi atau siang hari, tetapi juga pada…
Mata berair merupakan kondisi yang umum terjadi, terutama saat menguap, tertawa, atau menangis. Namun, kondisi…
Lensa kontak banyak dipilih karena menawarkan fleksibilas, kenyamanan, dan tampilan ‘tanpa kacamata’. Namun, ada beberapa…
Penggunaan lensa kontak dapat membantu Anda melihat lebih jelas sekaligus membuat mata tetap terlihat indah.…
Ini Daftar Makanan Penurun Kolesterol yang Perlu Anda Ketahui Berbagai cara dapat dilakukan untuk menurunkan…
Ada beragam cara menurunkan berat badan untuk mengatasi berat badan yang berlebih. Namun, diperlukan perencanaan…
This website uses cookies.